Minggu, 29 Oktober 2017

Cara Merawat Tas Berbahan Kain ala Pernik Warna



Membawa perlengkapan kemana-mana sekarang tidak sulit lagi. Mulai dari perlengkapan yang berukuran kecil sampai besar pun, tidak jadi persoalan. Hal itu karena ada sebuah benda yang dapat membantu kita membawa perlengkapan penting kita kemana pun kita mau.

Yup..tas…benda yang sudah tidak asing lagi. Tas adalah sebuah benda yang sangat kita butuhkan. Karena dapat membawa perlengkapan kita kan. Selain fungsinya yang memang banyak, tas juga memiliki model yang beraneka ragam. Sehingga kita pun dapat bergaya dengan menggunakan tas :)

Kalau ngomong-ngomong soal tas, hal apa yang paling teman-teman pikirkan ?.
Mulai dari membelinya ya. Mungkin soal bentuk, ukuran, bahan, model dan pastinya soal harga. Mau model yang gimana ya ?. Ukurannya mau ukuran besar atau kecil ?. Bahannya pengen pake kain bunga ala shabby atau retro ala anak muda ?.
Udah pasti dipikirin nih biasanya…

Tapi pernah kah teman-teman memikirkan tentang perawatan tasnya ?.
Gimana cara merawat tasnya ?. Sulit ga ya?. Biaya perawatannya mahal apa engga?.

Naah…sekarang Pernik Warna mau bahas sedikit cara merawat tas. Ini cara merawat tasnya ala-ala Pernik Warna ya. Sesuai dengan tas yang kami keluarkan nih. Karena kami banyak mengeluarkan produk tas berbahan kain, kita bahan cara merawat tas berbahan kain aja ya.. Silahkan disimak..


Untuk merawat tas berbahan kain, ada beberapa hal penting yang harus dilakukan. Ada juga yang sebaiknya tidak dilakukan…diantaranya…

  1. Jangan memasukkan tas ini ke dalam mesin cuci ketika ingin mencuci tas.

  1. Jangan  merendam tas ini ke dalam air dalam jangka waktu yang lama ketika mencuci tas ini.

  1. Jika noda pada tas tidak terlalu banyak, sebaiknya dibersihkan saja sedikit noda tersebut. Bukan dengan mencuci seluruh tasnya.

Caranya : Ambil shampo atau sabun cair ke tangan. Lalu gosok-gosok sabun di tangan sampai berbusa. Kemudian dengan busa ini, bersihkan noda yang ada di tas dengan lembut. Setelah itu, bilaslah dengan menggunakan air.

  1. Jika memang tas sudah sangat teramat kotor dan memang mengharuskan kita untuk mencuci seluruh bagian tas tersebut, sebaiknya dicuci dengan tangan saja.

Caranya : Ambil air hangat-hangat kuku lalu berikan sabun cair atau detergen. Kemudian masukkan tas tersebut ke dalam air sabun. Lalu rendalamlah tasnya. Ketika merendam tas ini sebentar saja, jangan terlalu lama. Karena tas ini dilapisi pelapis yang memiliki lem. Jika merendam tas terlalu lama, dikhawatirkan lem pada pelapisnya akan lepas.

  1. Jemurlah tas yang telah bersih tadi. Sebaiknya jangan menjemur tas langsung di bawah sinar matahari. Supaya warna tas tidak berubah. Kita bisa mengangin-anginkan tas di bawah atap rumah.

  1. Tas ini dapat disetrika. Karena tas ini menggunakan bahan-bahan yang aman untuk disetrika. Jika setelah dicuci tas dirasa kurang rapi atau dalam pemakaian terlihat lipatan-lipatan pada tasnya, segera saja tas ini disetrika.

  1. Simpanlah tas pada tempat yang bersih. Salah satunya kita bisa menyimpan tas di dalam lemari. Agar lebih terawat lagi, kita bisa membungkus tas-tas kita dengan kain pembungkus tas atau bisa juga dengan plastik.




Bagaimana teman-teman ?. Mudah kan cara merawat tas kain ini.
Kalau tas sudah bersih dan tertata rapi dalam lemari, kita akan sangat mudah mencari tas ketika akan diperlukan nantinya.

Oh ya, Jangan hanya suka beli-beli tas aja ya. Tapi kita juga harus suka bersih-bersih tas. 
Yuk…dilihat lagi tas yang sudah lama ada di lemari. Mana tau ada noda-noda membandel yang perlu untuk dibersihkan.

Selamat mencoba...



Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...